• Home
  • Berita
  • Apa Itu Expired Domain? Aged Domain vs Expired Domain

Apa Itu Expired Domain? Aged Domain vs Expired Domain

Oleh Ratna Patria

Penggunaan domain terbaik dipengaruhi oleh semakin banyak perusahaan berinvestasi dalam kehadiran digital mereka melalui sebuah website.

Sebab, membangun fondasi website yang kuat dimulai dengan pemilihan domain yang tepat.

Banyak yang bilang bahwa kegunaan aged domain adalah membantu menyaingi website kompetitor karena aged domain menggunakan backlink otoritas tinggi sehingga bisa mendominasi SERP.

Aged domain biasanya akan mudah dijumpai oleh pemilik website yang memilih metode Private Blog Network (PBN) untuk link atau site building websitenya dan tak jarang disandingkan dengan penggunaan expired domain.

Aged Domain vs Expired Domain
Sumber: Envato

Dari adanya pilihan menggunakan aged domain vs expired domain, tak sedikit pula lebih memilih domain baru karena alasan ketersediaan ruang dokumentasi yang bersih untuk dibangun dari awal dan kemampuan untuk menciptakan reputasi online baru untuk merek website kamu.

Lalu, pilihan domain mana yang terbaik untuk kamu gunakan antara aged domain vs expired domain? Cari tahu jawaban selengkapnya di artikel ini.

Pengertian Aged Domain vs Expired Domain

Seperti namanya, aged domain adalah alamat domain yang sudah berumur beberapa tahun di internet, minimal 1 tahun.

Sesuai subjudul, artikel ini juga membandingkan aged domain vs expired domain.

Jadi, expired domain adalah domain yang telah kedaluwarsa karena pemilik sebelumnya lupa memperbarui atau tidak lagi beroperasi sebagai bisnis.

Karena pada dasarnya, domain milik website harus diperbarui setiap tahun.

Baca Juga: Aged Domain: Pengertian dan Keuntungan Memilikinya

Alasan Menggunakan Aged Domain vs Expired Domain

Mendapatkan aged domain adalah bisnis besar saat ini karena ia memainkan peran penting dalam kesuksesan website kamu.

Berikut adalah beberapa faktor yang menjadikan aged domain adalah domain yang terbaik untuk website kamu.

Alasan Menggunakan Aged Domain Adalah:

  • Search engine seperti Google lebih percaya pada domain lama daripada domain baru. Selain itu, aged domain adalah alat yang lebih aman dan lebih baik untuk memulai strategi pemasaran website apa pun.
  • Menyediakan traffic website yang tepat. Hal ini dikarenakan aged domain adalah domain yang sudah memiliki sumber traffic website penting yang akan meningkatkan taraf bisnis melalui website. Alhasil, keuntungan aged domain adalah dapat membuat website kamu mendapatkan traffic lebih cepat daripada menggunakan domain baru.
  • Kegunaan aged domain adalah meningkatkan nilai dan kualitas website yang berpotensi meroketkan nilai bisnis ke tingkat kesuksesan baru dan meningkatkan jangkauan pelanggan sasaran.
  • Aged domain dapat membantu kamu memiliki website yang kuat. Aged domain akan membantu kamu mencapai konten berkualitas tinggi yang biasanya ditautkan ke halaman terpercaya lainnya.
  • Pilihan terbaik untuk sub-niche website. Membeli aged domain adalah strategi sekaligus alat yang berguna untuk menargetkan sub-niche serta meningkatkan portofolio backlink yang ada.

Expired domain sering digunakan sebagai strategi link building di luar situs.

Tujuannya adalah untuk mengirim semua kekuatan SEO yang terakumulasi ke halaman yang ingin Anda posisikan.

DomaiNesia juga akan merangkum beberapa alasan mengapa menggunakan expired domain.

Alasan Menggunakan Expired Domain

  • Kamu akan menghemat banyak waktu dalam strategi penentuan posisi SEO website.
  • Expired domain menyajikan kekuatan SEO yang terakumulasi selama domain tersebut aktif.
  • Expired domain membantu meluncurkan proyek baru dengan jaminan kekuatan SEO, tanpa memulai dari awal.
  • Expired domain meningkatkan organic traffic website kamu dengan mengirimkan residual traffic website.
  • Expired domain dapat digunakan untuk memposisikan satu atau lebih website secara bersamaan.
  • Expired domain menghasilkan pendapatan melalui afiliasi dan iklan.

Kegunaan Aged Domain vs Expired Domain Untuk Mengembangkan Bisnis Melalui Website

Membeli aged domain adalah bukan “trik baru” yang bisa dicoba, tapi kini ia semakin populer.

Mulai dari mencari jalan pintas untuk meningkatkan hasil SEO hingga mencari cara untuk mencari peluang keuntungan website bisnis.

Membeli premium aged domain adalah cara unik untuk meningkatkan traffic website dan mendapatkan posisi di pasar online yang saat ini semakin kompetitif.

Aged domain memiliki kekuatan peringkat sebelumnya yang dapat menjadi alat ampuh saat mengembangkan website.

Aged domain memberikan keuntungan bagi pemilik website karena riwayat dan pengaruh SERP yang dapat mendorong bisnis dengan cepat untuk unggul dalam persaingan niche website.

Seperti yang kamu tahu, khususnya SEO Specialist, SERP tidak bisa dibuat dan tercipta dalam semalam.

Maka dari itu, aged domain adalah domain yang bisa menjadi peluang kamu untuk membangun kekuatan website terbaik yang sudah ada.

Pemilik bisnis yang mengandalkan pemasaran online akan mendapatkan peringkat lebih tinggi dan lebih cepat dengan menggunakan domain lama.

Antara aged domain vs expired domain, domain terbaik adalah domain yang didukung oleh backlink berkualitas tinggi sehingga memberikan nilai dan peluang luar biasa untuk membangun merek di atas fondasi yang kuat.

Aged Domain vs Expired Domain: Untuk Apa dan Mengapa Expired Domain?

Di luar potensi SEO yang melekat, expired domain juga biasanya diperoleh karena:

  • Keunikan

Keunikan expired domain sebagai Exact Match Domains memungkinkan kamu bisa meluncurkan website bisnis dengan domain nilai semantik pendek, generik, atau tinggi.

  • Organic traffic

Dengan expired domain, website bisnis berkesempatan menghasilkan pendapatan atau keuntungan berkat afiliasi atau iklan melalui parked domain.

  • Identitas digital

Expired domain digunakan sebagai kebutuhan alternatif untuk memesan domain yang akan kadaluarsa untuk mempertahankan merek atau aktivitas dari suatu website.

Aged Domain vs Expired Domain
Sumber: Envato

Cara Mengetahui Mana Yang Terbaik Antara Aged Domain vs Expired Domain

Pada intinya, ada banyak metode yang bisa kamu lakukan untuk mendeteksi domain yang layak digunakan.

Tapi, metode yang terbaik adalah menerapkan logika yang sama antara analisis domain yang akan kadaluarsa dengan domain yang akan kamu gunakan untuk analisis media.

Kuncinya adalah kamu mampu untuk menggunakan konteks domain website yang lebih luas dan menemukan keseimbangan metrik domain yang baik.

Untuk melakukannya, beberapa hal bisa kamu analisis melalui:

  • Usia domain

Seperti yang sudah sempat disinggung di atas, domain lama akan lebih dikenal karena otoritas yang telah dibuatnya selama bertahun-tahun. Dengan kata lain, mereka lebih dapat dipercaya dan diterima oleh mesin pencari.

  • Metrik SEO

Sebagian besar direktori aged domain vs expired domain menunjukkan metrik SEO yang meliputi Domain Authority (DA), Majestic Trust Flow (TF) atau Citation Flow (CF), lalu jumlah backlink dan Referring Domains (DR). Selain itu juga ada metrik SEO yang penting, yaitu page rank. Google Page Rank adalah algoritma yang mengukur kualitas website dari 0 – 10 dalam hasil search engine mereka. Artinya, metrik SEO utama ini didasarkan pada backlink yang berkualitas. Apabila website kamu berada di peringkat teratas hasil page rank, maka itu berarti website kamu sangat penting.

Tools berbayar seperti Ahrefs atau yang gratis seperti Openlinkprofiler.org akan membantu kamu untuk memeriksa jenis link yang diterima dan dimiliki domain serta pengaruh dan konsistensinya dalam SEO. Biasanya, domain dengan link yang berasal dari Wikipedia, website pers atau lembaga negara sangat dihargai.

  • Traffic website

Website yang hanya mendapat beberapa pengunjung per bulan tidak akan banyak membantu perkembangan bisnis online kamu. Kami sarankan untuk memeriksa traffic bulanan website terdahulu terlebih dulu untuk mendapatkan lebih banyak referensi berkualitas. Memiliki banyak pengunjung berarti lebih banyak penjualan.

  • Melihat tampilan dan informasi website terdahulu

Penting untuk mengetahui apa yang ada di domain itu di masa lalu dan seperti apa website tersebut. Webarchive akan memungkinkan kamu untuk memeriksa kerangka internal website yang meliputi aktivitas dan konten lamanya. Perlu kamu ingat bahwa tidak disarankan untuk menduplikasi konten yang digunakan sebelumnya.

Situs Penyedia Aged Domain vs Expired Domain

Jika kamu tertarik untuk menggunakan antara aged domain vs expired domain, kamu bisa menggunakan ODYS Global dan expireddomains.net.

ODYS Global menyediakan jutaan aged domain dan sekitar 500 ribu domain yang akan kadaluarsa setiap hari.

Seiring waktu, industri digital telah berkembang dan sekarang ada banyak layanan dan software untuk membantu memilah domain lama menggunakan metrik SEO, otoritas domain, dan nama yang berharga.

Meskipun sudah ada alat tersebut, menemukan dan beli domain website lama membutuhkan waktu.

Sedangkan jika kamu berencana membeli expired domain, kamu bisa coba akses youdot.io dan expireddomains.net.

Youdot.io adalah online tools yang akan membantu kamu mendeteksi, menganalisis, dan mendapatkan domain yang akan kadaluarsa dengan faktor otoritas SEO.

Proses pendaftaran, konsultasi, dan pemesanan expired domain di sana benar-benar gratis.

Youdot menggunakan metrik SEO yang diakui oleh Moz dan Majestic serta membantu mendeteksi domain sesuai dengan kata kunci seperti anchor text, Topical Trust Flow, atau Referring domain.

Sedangkan expireddomains.net fokus pada penyedia daftar domain yang sudah kedaluwarsa dan domain yang akan kedaluwarsa.

Website tersebut akan membantu kamu mendeteksi domain yang telah dirilis dengan cepat dan mudah.

Jadi, Pilih Pakai Domain Mana Antara Aged Domain vs Expired Domain?

Intinya, tak masalah kamu lebih suka mana antara aged domain vs expired domain.

Sebab, penggunaan aged domain adalah faktor penting kesekian dalam menaikkan popularitas website brand kamu.

Yang paling penting adalah bangunlah website dengan niche sesuai tujuan kamu sekaligus kebutuhan zaman sekarang.

Jika kamu membangun sebuah website bukan untuk kebutuhan bisnis, kamu masih berkesempatan mendapat pamor di Google, lho.

Asalkan website kamu menarik dan tepat sasaran sesuai target audience dan tren yang ada.

Apabila website kamu sudah jadi, jangan lupa beli domain website terbaik dan terpercaya hanya di DomaiNesia ya!

Domain Baru dengan XYZ

Kalau kamu tidak memilih keduanya, kamu bisa meregistrasikan domain baru.

Tentu saja biaya untuk memiliki domain baru tidak semahal aged domain atau expired domain ya, DomaiNesians.

Membeli domain cocok buat kamu yang baru akan merintis usaha kecil hingga menengah.

Ada satu ekstensi domain yang cocok untuk menampung semua kreativitas kamu di dunia maya.

.xyz saat ini masuk ke dalam 10 besar ekstensi domain yang paling banyak digunakan secara global! Keren kan, DomaiNesians.

Ayo, registrasikan nama domain .xyz impian kamu di DomaiNesia, sebelum nama domain tersebut diambil oleh yang lain.

Salah satu keuntungan menggunakan .xyz adalah masih banyak kesempatan untuk memiliki nama domain yang sesuai dengan kebutuhan.

Aged Domain vs Expired Domain
Sumber: Envato

Berbeda dengan ekstensi domain .com karena hampir semua orang menggunakan ekstensi domain tersebut.

Selain itu, .xyz sendiri berbeda dengan ekstensi lainnya. Meskipun dikenal sebagai domain global, hanya .xyz yang bisa merepresentasikan sisi kreatif kamu di website.

Masih bingung menentukan nama domain? Kamu hanya perlu cari ide nama di Domain Suggestion Tool milik DomaiNesia. Masukkan keyword, lalu klik Cari.

Jika sudah menentukan nama domain, kamu bisa langsung daftarkan nama domain di DomaiNesia!

Ratna Patria

Hi! Ratna is my name. I have been actively writing about light and fun things since college. I am an introverted, inquiring person, who loves reading. How about you?


Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds