• Home
  • Berita
  • Fitur Baru Google Search Console Insight Untuk Content Creator

Fitur Baru Google Search Console Insight Untuk Content Creator

Oleh Argadahana
No ratings yet.
search console insight

DomaiNesians, ada sebuah fitur baru yang bernama Search Console Insight bisa memberikan masukan dan data untuk pemilik situs agar bisa meningkatkan kualitas konten. Apa aja manfaatnya? Ikuti ulasannya berikut ini!

Google Search Console Insight

Fitur ini benar-benar ditujukan untuk para pembuat konten atau content creator. Dengan ini berarti kamu bisa mendapatkan akses ke data baru yang tidak ada pada versi sebelumnya. Pemilik situs, bisa menggunakan data ini untuk mengetahui lebih baik bagaimana konten mereka bekerja dengan pembacaannya. Data tersebut bisa mempermudah pemilik situs dalam membuat pertimbangan, ketika ingin meng-update konten yang ada pada situs mereka.

Bagaimana Google Search Console Insight Bisa Membantu Kamu

Dengan data yang tersedia di Search Console Insight, pembuat konten bisa menjawab beberapa pertanyaan yang sering muncul ketika mempublikasikan sebuah konten. Misalnya:

  • Konten apa yang paling baik performanya?
  • Bagaimana konten-konten yang telah ada bekerja di kolom pencarian?
  • Bagaimana audiens menemukan konten kamu?
  • Apa query terbaik dan paling atas dari website kamu di pencarian Google?
  • Website mana yang memberikan link atau tautan ke artikel kamu, dan apakah kamu mendapatkan link yang baru?

Fitur yang Masih Terbatas

Sayangnya fitur ini masih dibatasi untuk sementara. Hanya beberapa website yang bisa mengakses alat ini karena sedang dalam proses testing oleh Google. Kamu akan mendapatkan notifikasi dari Google jika akun kamu mendapatkan bagian dalam beta test ini.

Hal ini berarti, kamu tidak bisa mendaftarkan diri secara manual untuk bisa bergabung dalam fase ini, kecuali memang akun kamu terpilih oleh Google. Dan berdasarkan informasi dari Google, bahwa kedepan mereka akan menambah jumlah pengguna yang bisa mengakses fitur ini pada beta test. Kamu yang terpilih mengikuti beta test ini, akan memperoleh email dengan informasi lanjutan mengenai Search Console Insight.

google search console insight

Jika kamu memilih untuk tidak memperoleh informasi update melalui email dari Google, kamu bisa mengeceknya secara manual apakah akun kamu menjadi bagian dari beta tes ini melalui fitur Search Console pada hasil pencarian. Untuk menggunakannya, kamu hanya perlu mencari sesuatu pada Google dengan kata kunci yang ada pada website kamu. Selanjutnya kamu akan diperlihatkan hasil pencarian dengan tulisan “search performance for this query” pada bagian paling atas.

Kamu perlu tahu, email hosting untuk operasional perusahaan.

Para beta tester ini diharapkan bisa memberi masukan sebelum fitur Search Console Insight ini bisa dinikmati oleh khalayak yang lebih luas. Hmm.. apakah website kamu sudah bisa mengambil bagian pada beta tes ini? Ceritakan pengalamanmu di kolom komentar jika sudah ya.

Argadahana

Here to share stories about marketing, communication, and business related to tech industries. Feel free to hit me up on my social accounts.


benardi
November 30, 2020

ulasan yang sangat meenarik ddan kompli mantap mas...ini jaddi situs rujukan saya

Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds