• Home
  • Hosting
  • Cara SSH di Hosting DomaiNesia dengan mudah dan cepat

Cara SSH di Hosting DomaiNesia dengan mudah dan cepat

Oleh Mutiara Auliya
3.78/5 (9)

Hi DomaiNesians! Pernah mendengar kata SSH? Atau mungkin anda sudah pernah membaca Panduan Akses SSH Melalui Terminal Linux dan PuTTy yang ada di Panduan DomaiNesia? Nah sekarang kita akan berkenalan dengan SSH lebih jauh. Yaps, SSH merupakan singkatan dari Secure Shell. Apa itu Secure Shell? Menurut Wikipedia, Secure Shell (SSH) adalah sebuah protokol jaringan kriptografi untuk komunikasi data yang aman, login antarmuka baris perintah, perintah eksekusi jarak jauh, dan layanan jaringan lainnya antara dua jaringan komputer. SSH berfungsi untuk mengakses server secara remote melalui koneksi yang terenkripsi. Bagaimana caranya? Tenang saja, cara SSH di hosting sangatlah mudah. Anda dapat melihatnya di Panduan Cara Akses SSH ya. Namun sebelumnya kita harus tahu dulu fungsi SSH di bawah ini.

Apa sih Fungsi SSH?

Dengan SSH anda dapat melihat aktivitas server, memonitor server, melihat direktori server, merestart server, melihat job server, serta melakukan instalasi software pada server. Jadi intinya dengan melalui SSH ini, anda dapat melakukan segala aktivitas di server. Tidak peduli server tersebut berada di belahan dunia manapun. Sepanjang server anda terhubung dengan internet, anda dapat mengaksesnya dengan mudah melalui SSH.

Apakah Hosting DomaiNesia Telah Support SSH?

Ya. Tentu saja. Anda dapat mengakses server melalui SSH apabila anda memiliki minimal HOSTING SUPER ke atas. Kami menyediakan layanan SSH khusus bagi anda yang memiliki Hosting Super ke atas serta seluruh Hosting Bisnis. Adanya akses SSH ini dirasa memang sangat diperlukan apabila suatu pegawai ingin melakukan pengecekan konfigurasi atau melihat job server. Mereka tidak perlu susah- susah melakukan pengecekan di server tersebut. Hanya perlu terhubung dengan internet lalu akses server via SSH. Selain itu untuk melakukan instalasi program tertentu dirasa lebih mudah menggunakan SSH. Karena anda hanya cukup mengetikkan perintah langsung melalui terminal.

SSH merupakan salah satu cara yang paling mudah untuk terkoneksi dengan server anda. Kapanpun dan di manapun, selama terhubung dengan internet anda dapat melakukan pengecekan apa yang terjadi dalam server. Bahkan, anda dapat melakukan instalasi atau mendownload program dari server yang ada di luar negeri tanpa terjadi kontak langsung secara fisik.

Mudah bukan? Tetapi sebelum itu, Kami anjurkan untuk mengenal perintah- perintah terminal Linux terlebih dahulu. Mengapa? Karena anda akan meremote server VPS melalui terminal/ konsol. Jadi alangkah lebih baik jika anda mengenal beberapa perintah Linux. Segala kemudahan telah ditawarkan DomaiNesia. DomaiNesia memiliki hosting murah dengan fitur dan harga yang beragam. Jadi, jangan ragu untuk memilih DomaiNesia sebagai partner anda! 😀

Mutiara Auliya

Hi! I am Data Analyst and Technical Writer at DomaiNesia. I love Linux, Python, Server, WordPress, Data Analysis and Artificial Intelligence. I will help you making some technically being easy to understand :)

Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds