• Home
  • Tips
  • Perkembangan Windows Dari Masa Ke Masa

Perkembangan Windows Dari Masa Ke Masa

Oleh Ayoni Sulthon
4.64/5 (11)

Windows merupakan salah satu operating system yang dikembangkan oleh Microsoft Inc, salah satu perusahaan software komputer terbesar di dunia. Sebagai operating system yang paling banyak digunakan di dunia, sudah tentu perkembangan windows ini sangat menarik untuk diikuti karena dari tahun ke tahun, selalu ada pengembangan yang diterapkan demi kepuasan penggunanya.

Perkembangan Windows Dari Masa Ke Masa
Sumber Unsplash

Baca Juga : Hosting Murah Mulain Rp. 8000/bulan Bisa Bayar Bulanan

Windows 1.0

Sistem operasi windows yang pertama kali dibuat oleh microsoft adalah windows 1.0. Operating sistem satu ini memiliki desain yang sangat sederhana karena masih menggunakan sistem 16 bit dan menggunakan MS-DOS. Karena tidak dipasarkan secara profesional, windows 1.0 yang dirilis tanggal 20 November 1985 ini tidak begitu dikenal oleh masyarakat.

Windows 2.0

Operating sistem kedua yang diluncurkan oleh microsoft adalah windows 2.0 yang rilis pada tanggal 9 desember 1987. Selama dua tahun pengembangan, Bill Gates berhasil menemukan fitur maximize dan minimize pada aplikasi yang sedang dibuka pada windows 2.0 ini. Dari segi desain, windows 2.0 ini masih sama dengan windows 1.0 yang menggunakan skema 16 bit.

Windows 3.0

Tahun 90-an merupakan titik awal perkembangan windows. Pada tanggal 22 Mei 1990, Microsoft memperkenalkan Windows 3.0 yang sudah mendukung fitur grafis sehingga tampilan komputer menjadi lebih berwarna dan lebih berkualitas. Icon software mulai diperkenalkan dalam windows 3.0 ini. Inilah sesi windows pertama yang support terhadap SVGA dan XGA.

Baca juga : dapat uang dari afiliasi mau?

Windows 9.5

Tahun 95 microsoft kembali mengeluarkan operating sistem terbarunya dengan memperkenalkan fitur TCP/IP. Inilah operating sistem pertama yang support terhadap jaringan internet. Seri windows satu ini juga mendukung fitur plug n play yang berarti anda akan lebih leluasa untuk mengaktifkan atau menonaktifkan jaringan internet pada komputer anda. Windows 9.5 ini mulai dikenal di seluruh dunia dan digunakan pada berbagai instansi.

Windows 9.8

Seri windows selanjutnya adalah windows 9.8 yang dikatakan merupakan revisi dari windows 9.5. Dalam operating sistem satu ini perkembangan windows bisa dirasakan dengan sangat jelas oleh penggunanya. Selain telah support penyimpanan hardisk dan jaringan internet, Windows 9.8 juga memiliki kualitas tampilan dan desain yang elegan sehingga nyaman  untuk digunakan serta mudah untuk dioperasikan.

Baca juga : cara menghasilkan uang dari blog

Windows 2000

Tanggal 17 februari 2000 windows menggebrak dunia dengan terobosan barunya, windows 2000 yang bisa dibilang, operating sistem terlaris pada masa itu. Bahkan karena saking banyaknya pengguna, operating sistem satu ini dibuat dalam berbagai versi dari mulai versi professional, versi Server, Advance, dan untuk pengguna rumahan anda bisa menggunakan Windows ME. Secara fitur dan desain, windows 2000 ini jauh meninggalkan para pendahulunya.

Windows XP

Perkembangan selanjutnya sampai pada windows XP yang merupakan operating sistem terlaris dan terlama sepanjang masa. Berbeda dengan operating sistem lainnya, Win XP mampu bertahan hingga 7 tahun dari tahun 2001 hingga tahun 2007. Bisa dibilang keberadaan Windows XP ini merupakan puncak perkembangan windows yang mungkin akan sulit diulangibahkan oleh microsoft itu sendiri.

Windows Vista dan Windows 7

Tahun 2007 Windows resmi mengeluarkan windows vista yang merupakan revisi resmi dan windows XP dari segi desain. Vista di desain lebih smooth dan stabil sehingga memberikan kenyamanan pada mata para penggunanya. Keberadaan Windows Vista ini kemudian menginspirasi microsoft untuk melakukan rekonstruksi sistem dan menghasilkan Windows 7 pada tahun 2009 yang merupakan salah satu operating sistem terlaris pada era tersebut. Win & bertahan cukup lama hingga tahun 2012.

Baca Juga : VPS murah Bulanan

Windows 8 dan Windows 10

Di era modern ini, para pengguna komputer dibuat nyaman dengan terobosan fantastis dari microsoft yang meluncurkan windows 8 pada tahun 2012 dan kemudian disusul oleh Windows 10 pada tahun 2015. Dua versi windows ini merupakan puncak perkembangan windows untuk saat ini dengan fitur fiturnya yang ekstra lengkap.

Ayoni Sulthon

SEO Strategist DomaiNesia, ask me all about SEO and Digital Marketing.


Hikma
September 26, 2022

kreenn jdi lebuh mudah membuat website

Hikma
September 26, 2022

keren nih jurus membuat websitenya

Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds