Inilah 10 Mesin Pencari Selain Google Yang Kamu Harus Tahu Sebagai Referensi Pencarian!
Seperti yang kita tahu, kalau Google memang salah satu mesin pencari yang paling banyak digunakan dan terpopuler.
Hampir seluruh kalangan mencari dan menambah informasi melalui mesin pencari Google.
Mengapa Google paling banyak digunakan oleh orang di seluruh dunia?
Ada beberapa alasan mengapa Google sangat digemari.
Pertama dari sisi kecepatan dalam menampilkan hasil pencarian, Google dikenal lebih cepat dari pada mesin pencari selain Google.
Kedua dari sisi relevansi hasil pencarian, Google selalu mengembangkan dan mengubah algoritma pencarian agar dapat berjalan dengan maksimal.
Sehingga Google dapat menyajikan informasi yang relevan dengan kebutuhan user.
Ketiga dari sisi fitur yang ditawarkan, Google tidak hanya bekerja sebagai mesin pencari informasi saja.
Namun Google menawarkan fitur atau tools lainnya seperti Google Data Analytics untuk memenuhi kebutuhan pasar.
Dengan dijelaskan beberapa kelebihan Google diatas, bukan berarti Google tidak memiliki kekurangan.
Tentu semua alat atau perangkat baik baik perangkat keras atau lunak, pasti memiliki kelebihan dan kekurangan.
Untuk itu, agar kamu mendapatkan informasi yang lebih beragam, kamu bisa memanfaatkan mesin pencari selain Google berikut ini.
Sebelum kamu mengetahui apa saja mesin pencari selain Google, yuk pahami apa itu mesin pencari hingga mengapa perlu alternatif mesin pencari selain Google!
Mesin Pencari Selalu Dibutuhkan
Saat ini, mesin pencari memang sudah menjadi kebutuhan utama di seluruh dunia.
Bagaimana tidak? Kamu bisa mencari apa saja hanya dalam satu engine. Mulai dari hal- hal yang kuno hingga terkini.
Itulah mengapa mesin pencari sangat dibutuhkan oleh seluruh kalangan.
Dalam satu hari, umumnya orang dapat menggunakan mesin pencari setidaknya satu kali.
Hal ini karena memang setiap orang memerlukan informasi.
Tidak hanya itu, hal lainnya adalah cara menggunakan mesin pencari pun sangatlah mudah.
Hanya dengan memasukkan kata kunci informasi yang ingin dicari ke dalam mesin pencari.
Maka secara otomatis mesin pencari akan bekerja lalu menampilkan hasil pencarian sesuai kata kunci tersebut.
Lengkap, Kupas Tuntas Mesin Pencari!
Mesin pencari adalah suatu layanan atau servis yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna internet dalam melakukan pencarian informasi.
Mesin pencari memungkinkan pengguna internet untuk mencari segala jenis konten atau informasi melalui World Wide Web (WWW).
Pengguna internet cukup memasukkan kata kunci informasi yang ingin dicari ke dalam mesin pencari.
Kemudian mesin pencari akan bekerja sesuai algoritma yang diterapkan dan mengidentifikasi kata kunci tersebut.
Setelah itu, pengguna akan menerima hasil pencarian konten.
Bentuk hasil pencarian dapat bervariasi, mulai bentuk website, gambar, hingga video.
Jadi, sangat bermanfaat dan dapat memenuhi kebutuhan pengguna internet bukan?
Salah satu keuntungan yang kita dapatkan ketika menggunakan mesin pencari adalah menghemat waktu.
Kamu dapat mencari segala macam informasi hanya dalam beberapa detik saja.
Sehingga, mesin pencari ini dianggap powerful dalam pencarian informasi dengan membandingkan kata kunci yang dimasukkan dengan miliaran halaman web dalam sepersekian detik.
Namanya suatu alat atau engine, maka mesin pencari pun juga memiliki alur kerja agar dapat menampilkan hasil yang maksimal.
Bagaimana cara kerja mesin pencari? Untuk lebih jelaskan dan detailnya, kamu dapat baca bagaimana cara kerja mesin pencari pada artikel Search Engine Adalah: Pengertian, Cara Kerja, Macam, Dll.
Mengapa Perlu Alternatif Mesin Pencari Selain Google?
Diatas sudah dijelaskan sedikit mengenai mengapa Google banyak digunakan di seluruh dunia.
Mulai dari kecepatan pencarian hingga relevansi informasi yang ditampilkan oleh Google.
Namun, sebenarnya kamu perlu mengeksplorasi mesin pencari selain Google.
Jika kamu termasuk kalangan yang memiliki perhatian khusus pada isu privasi dan keamanan data, kamu perlu memikirkan alternatif mesin pencari selain Google.
Mengapa? Karena Google selalu mengumpulkan data penggunanya.
Google akan mengumpulkan identitas data penggunanya mulai dari data pribadi, kata kunci pencarian, dan masih banyak lagi.
Selain itu, Google hanya akan menampilkan konten sesuai dengan kaidah SEO pada suatu website.
Apabila suatu website menerapkan kaidah SEO yang baik dan benar, maka secara otomatis suatu website tersebut akan berada di hasil pencarian teratas.
Sehingga kemungkinan besar akan diakses atau dibuka oleh user.
Untuk itulah mengapa kamu perlu menggunakan mesin pencari selain Google.
10 Alternatif Mesin Pencari Selain Google
Mesin pencari selain Google memang banyak jumlahnya.
Karena itulah kamu perlu mengeksplorasi mesin pencari selain Google.
Hal ini dilakukan agar kamu mengetahui bahwa tidak semua mesin pencari memiliki sistem atau cara kerja yang sama seperti Google.
Berikut 10 alternatif mesin pencari selain Google yang dapat kamu eksplorasi lebih lanjut.
1. Bing
Bing merupakan mesin pencari setelah Google yang banyak digunakan di Amerika Serikat, hampir 33% pengguna telah memanfaatkan Bing sebagai mesin pencariannya.
First impression pada mesin pencarian ini adalah tampilan visual atau gambar yang disuguhkan ketika pertama kali mengakses website Bing.com.
Kamu akan melihat gambar dari berbagai negara ketika mengakses Bing.
Halaman pencarian Bing terlihat sangat mirip dengan Google, dengan latar belakang putih, judul konten biru dan URL hijau.
Selain itu, Bing memiliki fitur yang dapat menyimpan semua kata kunci yang sebelumnya telah dicari.
Bing akan menyimpan seluruh kata kunci pada menu Search History
.
Jadi apabila kamu kebetulan tidak mengingat kata kunci yang pernah dicari sebelumnya, kamu tidak perlu khawatir.
Cukup buka menu Search History
maka hasil pencarian dengan kata kunci tersebut dapat ditampilkan.
Dengan bing, kamu juga bisa mencari mana saja hosting terbaik di Indonesia
2. Yandex
Yandex merupakan mesin pencari selain Google yang banyak digunakan di wilayah Rusia dan sekitarnya seperti Belarusia, Turki, Kazakhstan, dan Ukraina.
Tak kalah dengan Google, Yandex juga menawarkan fitur pencarian yang hampir sama seperti Google.
Mesin pencari ini dilengkapi fitur pencarian gambar, video, peta, translasi dan AppMetrica yang setara dengan Google Analytics.
Untuk mengakses Yandex pun mudah, kamu bisa mengakses yandex.com dan memasukkan kata kunci yang akan dicari.
Secara otomatis, Yandex akan menampilkan hasil pencarian sesuai dengan kebutuhan kamu.
3. Baidu
Baidu merupakan mesin pencari terbesar di China.
Hampir lebih dari 75% user menggunakan Baidu sebagai mesin pencari.
Sekilas, Baidu juga terlihat mirip dengan Google.
Hanya saja ketika mengakses Baidu, maka secara otomatis bahasa yang digunakan adalah bahasa mandarin.
Jika website kamu menargetkan pasa di sekitar Asia khususnya China, kamu bisa menggunakan Baidu sebagai tools untuk membuat konten website.
Seperti halnya Google, Baidu juga sudah dilengkapi dengan fitur pencarian suara.
4. Yahoo!
Yahoo! Atau Yahoo! Search merupakan mesin pencari yang sempat populer di awal tahun 2000-an.
Walaupun banyak bermunculan mesin pencari, Yahoo! Hingga saat ini masih eksis dan digunakan oleh sebagian kalangan.
Sekarang Yahoo! Telah berkolaborasi dengan Microsoft dan Bing dalam hal menampilkan hasil pencarian.
Itulah mengapa Bing dan Yahoo! akan menampilkan hasil pencarian yang hampir sama.
Selain sebagai mesin pencari, Yahoo! juga menawarkan fitur lainnya yang dikemas dalam bentuk website.
Mulai dari News, Finance, Sport, Weather dan masih banyak lagi.
5.DuckDuckGo
DuckDuckGo adalah pilihan yang cocok buat kamu yang ingin menghindari iklan bertarget pada mesin pencari dan ingin merahasiakan data pribadi.
DuckDuckGo tidak mengumpulkan segala bentuk data apapun kamu berikan kepada mesin pencari, baik data pribadi hingga kata kunci pencarian.
Selain itu, karena DuckDuckGo tidak menyimpan atau merekam kata kunci pencarian, maka akan terbebas dari iklan bertarget.
Namun bukan berarti DuckDuckGo akan menampilkan hasil yang kurang terpercaya.
DuckDuckGo tetap dapat mengumpulkan hasil pencarian dari 100 sumber yang berbeda.
6. OneSearch
Sama seperti DuckDuckGo, mesin pencari OneSearch juga menghargai data privasi penggunanya.
Selain tidak mengambil data privasi milik penggunanya, OneSearch juga menawarkan beberapa hal yang dapat meningkatkan performa web browser, seperti :
- Tidak ada pelacakan cookie, penargetan ulang, atau pembuatan profil pribadi.
- Tidak ada pembagian data pribadi dengan pengiklan.
- Tidak ada penyimpanan riwayat pencarian pengguna.
- Istilah pencarian terenkripsi.
7. WolframAlpha
WolframAlpha merupakan salah satu mesin pencari khusus Computational Intelligence.
Namanya saja khusus Computational Intelligence, itu berarti WolframAlpha dapat memproses segala bentuk komputasi yang dicari oleh pengguna.
Misalnya, kamu mencari jawaban dan penyelesain persoalan matematika.
Kamu cukup menuliskan persoalan matematika pada kolom teks contohnya, x^2+2x+3=0.
Maka WolframAlpha akan bekerja dan memberikan jawaban yang relevan dengan persoalan matematika tersebut.
Tidak tanggung- tanggung, WolframAlpha dapat dijadikan sebagai calculator online tentunya dengan step- step nya yang lengkap.
Sehingga, mesin pencari ini cocok digunakan bagi kalangan akademis seperti pelajar dan pengajar.
8. Ekoru
Ekoru merupakan mesin pencari yang memiliki visi utama untuk menyelamatkan bumi dari sampah dan menjaga ekosistem laut.
Mesin pencari ini dibuat untuk meningkatkan kesadaran dunia terhadap kerusakan sistem laut di dunia.
Setiap pencarian yang dilakukan pengguna melalui ekoru.com, akan berkontribusi dalam donasi Operation Posidiona dan Big Blue Ocean Cleanup.
Jadi, apabila kamu belum bisa berbuat banyak untuk menjaga bumi, setidaknya kamu bisa melakukan pencarian melalui mesin pencari Ekoru ini.
Dengan melakukan pencarian pada Ekoru, itu artinya kamu ikut serta membantu dalam misi menyelamatkan bumi.
Bagaimana cara kerja nya? Seperti mesin pencari lainnya, Ekoru menghasilkan uang ketika pengguna mengklik tautan sponsor.
Tautan sponsor yang relevan dapat muncul di hasil pencarian, dan ditandai dengan kategori Ads
.
Saat kamu klik tautan tersebut, itu akan menghasilkan pendapatan yang akan didonasikan ke mitra konservasi laut Ekoru.
9. Ecosia
Hampir sama seperti Ekoru yang memiliki misi tertentu saat membangun mesin pencari, Ecosia juga memiliki misi tersembunyi dibalik sebagai mesin pencari.
Ecosia merupakan mesin pencari yang bertujuan untuk menjaga lingkungan dengan cara menanam pohon.
Dengan menanam banyak pohon, itu artinya pohon akan menyerap karbondioksida (CO2) sebanyak mungkin untuk mengurangi dampak perubahan iklim.
Hal ini dilakukan demi menjaga bumi dan seisinya (manusia, lingkungan, dan hewan).
Bagaimana cara kerja nya? Seperti mesin pencari lainnya, Ecosi menghasilkan uang ketika pengguna mengklik tautan sponsor.
Saat kamu klik tautan tersebut, itu akan menghasilkan pendapatan yang akan digunakan untuk menanam pohon.
Ecosia bersikap transparan tentang pendapatan dan kegiatan menanam pohon.
Kamu dapat memonitoring total pendapatan tiap bulannya dan berapa persentasi yang digunakan untuk menanam pohon melalui blog Ecosia.
10. giveWater
Sama dengan Ekoru dan Ecosia, giveWater juga membangun mesin pencari untuk suatu misi.
giveWater merupakan mesin pencari yang memiliki misi untuk memperbaiki kualitas air dengan cara memberikan air bersih kepada masyarakat yang membutuhkan di seluruh dunia.
Dari mana donasi yang didapatkan giveWater? Tentu saja melalui tautan sponsor atau Ads pada mesin pencari.
Setiap user yang meng-klik tautan sponsor atau Ads, maka akan mendapatkan penghasilan bagi mesin pencari.
Kemudian akan didonasikan ke negara- negara berkembang yang memiliki persoalan mengenai permasalahan air bersih.
Manfaatkan Semua Alternatif Mesin Pencari Sebagai Referensi Pencarianmu!
Bagaimana? Banyak bukan mesin pencari selain Google? Ada yang memang tujuannya untuk menampilkan informasi seperti Bing, Baidu, dan Yahoo!.
Ada juga sebagai mesin pencari yang sekaligus melakukan donasi seperti Ekoru, Ecosia, dan giveWater.
Akan lebih bagus bukan jika kamu melakukan pencarian informasi sekaligus ikut berkontribusi untuk misi sosial seperti pemberian air bersih dan konservasi sistem laut?
Jadi mesin pencari tidak cuma Google ya DomaiNesians.
Tertarik untuk membuat website dengan konsep misi sosial seperti Ekoru, Ecosia, dan giveWater? Segera beli domain murah untuk perusahaan di DomaiNesia!