8+ Cara Kompres Foto Paling Mudah

Oleh Ayoni Sulthon
No ratings yet.

Apakah kalian kesulitan mengupload foto untuk tugas, lamaran kerja atau jual beli online karena ukuran file foto terlalu besar? Bahkan pernah gagal upload foto saat melakukan pendaftaran online? Gagal upload ini dikarenakan ukuran file foto terlalu besar, sedangkan website menyediakan maksimal 5mb atau 200kb.

Padahal kamera handphone saat ini pada umumnya memiliki resolusi tinggi. Sehingga ukuran file fotonya pun menjadi lebih besar.

Jangan khawatir dan gundah gulana. Cara mengecilkan resolusi foto sebenarnya mudah lho. Kalian bisa mengkompres foto menjadi berukuran lebih kecil tanpa mengurangi kualitas dari foto dan dengan cara yang mudah.

Cara Kompres Foto

Saat ini ada beberapa cara untuk kompres foto, bisa menggunakan aplikasi atau secara online. Berikut adalah beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk kompres foto dengan mudah tanpa mengurangi kualitasnya.

Baca juga : Cara compress video

Cara Kompres Foto secara Online

  1. https://compressjpeg.com/id/

di situs ini kalian bisa pilih foto .jpg atau .jpeg dari device atau hanya dengan seret file foto. Foto yang sudah kalian pilih akan secara otomatis diunggah dan dikompres. Lalu foto bisa diunduh dalam bentuk jpg, png, atau pdf

  1. https://imagecompressor.com/id/

disitus ini kalian bisa pilih opsi Unggah foto  lalu pilih foto yang ingin kalian kompres. Atau kalian drag langsung dari file manager ke tengah layar. Bahkan di situ ini kalian bisa mengompres hingga 20 foto sekaligus. Foto diproses untuk dikompres secara otomatis.

Jika kalian merasa ukuran belum sesuai yang diinginkan, maka scrool ke bawah layar untuk mengubah level dari kompresinya.

  1. https://www.img2go.com/id/kompres-gambar

situs lain untuk mengkompres foto dengan mudah ada disini.  Sebelum proses kompresi, kalian mengupload/mengunggah file foto terlebih dahulu. Di situs ini, kalian bisa mengambil foto dari google drive, file manager, ataupun file foto dengan memasukan url.

Kalian bisa menentukan kualitas foto yang akan dihasilkan. Jika semakin bagus kualitasnya, semakin besar ukuran file. Dengan demikian, kualitas yang lebih rendah juga akan mengurangi ukuran file. Kemudian klik mulai untuk memproses kompres foto. Hasil dari kompres foto di situs ini bisa kalian pilih dalam bentuk format .jpg atau .png

  1. https://www.imgonline.com.

Merupakan salah satu web kompres yang sering digunakan untuk kompres file foto. Dihalaman utama kalian akan melihat beberapa fitur yang tersedia. Ada menu resize, convert, compress, dan lainya.  Untuk mengecilkan ukuran foto, kalian bisa klik menu Compress.  Setelah berada di halaman Compress  Pilih ‘Choose File’.

Kalian bisa mengatur sendiri berapa persen foto tersebut akan dikompres/ dikurangi ukurannya. Dengan cara, pada bagian Compression settings for JPG file, Size reduction megapixels pilih 20% atau 30%, tapi jika anda ingin ukuran file yang lebih kecil lagi pilih yang 60%.

Setelah proses selesai maka akan muncul halaman baru yang akan terlihat perbandingan ukuran file sebelum dikompres dan setelah dikompres.

  1. https://tinyjpg.com/

kalian bisa melihat gambar panda di situs ini. Seperti situs yang lain, tinyjpg juga mampu mengkompres foto maksimal 20 foto dalam waktu yang bersamaan. Kalian bisa memilih foto berformat. jpeg atau .png untuk dikompres. Foto yang dipilih untuk dikompres tidak bisa lebih dari 5mb. Foto yang sudah kalian pilih akan otomatis diupload/ diunggah. Tunggu beberapa saat hingga proses kompres selesai.

Setelah proses kompres selesai, kalian bisa melihat berapa persen foto tersebut dikompres, jika kalian merasa kurang maka ulangi kembali langkah sebelumnya.

Cara Kompres Foto di HP Android

Selain dengan cara online untuk kompres foto, ada juga dengan cara download aplikasi di hp android. Keuntungannya, kalian bisa mengecilkan ukuran file foto tanpa harus mengakses website.  Hanya perlu buka aplikasi, upload foto yang akan dikecilkan lalu tunggu prosesnya dan simpan hasilnya.

Tetapi kekurangannya, kalian harus download aplikasinya terlebih dahulu. Setelah proses download dan instalasi selesai baru kalian bisa menggunakan aplikasi tersebut.

Banyak sekali pilihan aplikasi di ponsel android yang menawarkan layanan untuk kompres foto. Pastikan aplikasi yang akan kalian download memiliki rating diatas 4.5 untuk memastikan bahwa aplikasi ini bisa bekerja dengan baik

Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi kompres foto di Hp Android yang bisa kalian gunakan.

Cara Kompres Foto di Lit Photo

Lit photo adalah aplikasi untuk kompres dan mengubah ukuran foto. Aplikasi ini merupakan salah satu yang recommended untuk kompres foto karena memiliki rating 4.6 di Google Play Store. Yang berarti aplikasi ini dinilai baik   Aplikasi ini menggunakan teknik kompresi smart lossy untuk mengurangi ukuran file foto. Dengan cara mengurangi jumlah warna dalam gambar, byte lebih sedikit diperlukan untuk menyimpan data.

Berikut ini cara kompres foto dengan aplikasi Lit Photo

  1. Pertama, install terlebih dahulu aplikasi Lit Photo di Google Play Store
  2. Di halaman utama kalian akan menemukan beberapa menu, seperti Compress Photo, Resize photos dan Crop Photo. Pilihlah menu Compress Photo.
  3. Lalu kalian bisa langsung pilih foto yang akan diperkecil ukuran filenya. Kalian bisa memilih foto satu per satu ataupun bisa memilih beberapa foto sekaligus. Kemudian pilih tanda centang di pojok kanan atas halaman.Cara Kompres Foto
  4. Di halaman selanjutnya kalian akan menemukan Compression Options. Disini kalian bisa mengantur sendiri kualitas dan ukuran file foto yang akan dikompres.
  5. JIka sudah, maka pilih opsi Start Compressing. Tunggu hasilnya, lalu file foto yang sudah dikompres aan tersimpan di perangkat kalian.

Qreduce Lite

Qreduce Lite bisa kalian download di Google Play Store. Aplikasi ini memiliki rating 4.5 dengan komentar positif yang lumayan banyak dari penggunanya. Karena aplikasi ini dapat digunakan untuk kompres foto dengan mudah.

Aplikasi ini mendukung format foto jpg, jpeg dan png. Jadi kalian bisa mengecilkan ukuran foto menggunakan aplikasi ini dengan hasil ukuran yang sesuai dengan keinginan.

Berikut cara menggunakan aplikasi Qreduce Lite ;

  1. Pertama, install terlebih dahulu aplikasi Qreduce Lite di Google Play Store
  2. Lalu buka aplikasi dan klik Choose File untuk memilih foto yang akan dikompres
  3. Selanjutnya kalian bisa mengatur sendiri ukuran kb yang akan dihasilkan. Jika sudah menentukan ukuran klik Start
  4. Tunggu sampai proses kompresi selesai dan kalian bisa melihat hasil fotonya.

Compress Photo Puma

Aplikasi ini memudahkan kalian untuk Cara Kompres Foto secara offline, tanpa membutuhkan kuota internet atau wifi. Cukup dengan download aplikasi ini di Google Play Store. Kalian akan menemukan aplikasi ini dengan rating 4.7 di google play store. Ini menandakan aplikasi ini dinilai bagus dari penggunanya.

Setelah download aplikasi, kalian harus menyetujui adanya permintaan untuk mengakses galeri. Berikut panduan untuk Cara Kompres Foto di Puma

  1. Penggunaan aplikasi ini mudah, kalian hanya tinggal pilih foto mana yang akan dikompres, boleh hanya satu foto ataupun lebih dari satu.
  2. Setelah itu pilih opsi Compress di pojok kanan bawah.
  3. Setelah selesai proses kompresi, maka akan ditampilkan perbandingan ukuran file foto sebelum dan sesudah dikompres.

Photoczhip

Aplikasi selanjutnya adalah Photoczhip. Kalian bisa mendapatkan aplikasi ini secara gratis di Google Pkay Store. Sehingga sangat mudah untuk digunakan.

Aplikasi ini dapat digunakan untuk kompres foto sampai 200kb atau lebih rendah. Photoczhip juga memiliki fitur untuk mengubah ukuran/ kompres foto banyak dan hasilnya akan disimpan dalam format zip. Berikut ini adalah cara untuk kompres ukuran file foto dengan Photoczip.

  1. Download dahulu Photoczip di Google Play Store.
  2. Akan muncul permintaan izin untuk mengakses aplikasi galeri di hp android kalian, lalu pilih opsi Izinkan
  3. Pilih foto foto yang akan diperkecil ukurannya. Setelah itu klik pilihan Compress.
  4. Lalu akan muncul sebuah pop up yang bisa Anda gunakan untuk mengatur kualitas dan resolusi gambar.
  5. Pilih opsi OK
  6. Proses kompresi akan berjalan secara otomatis.
  7. Photo Compress 2.0

Ini adalah salah satu aplikasi yang menjadi rekomendasi pengguna dalam mengkompres foto. Kelebihan aplikasi ini adalah bebas dari iklan yang menggangu. Aplikasi yang dibuat oleh Saawan Aps ini memiliki hasil kompresan yang baik, tanpa mengurangi kualitas foto.

  1. Langkah pasti paling awal adalah download dan install aplikasi ini
  2. Ada 3 menu utama yaitu Gallery, Camera, Compress & Resize Mutiple Photo.
  3. Pilihlah foto yang akan kalian kecilkan ukuranya, bisa juga memilih banyak foto sekaligus untuk diproses.
  4. Kemudian setelah foto sudah dipilih ,akan terlihat ukuran foto yang akan di kompres di bagian atas. tap COMPRESS kemudian sesuaikan tingkat kompresi yang kalian inginkan
  5. Jika kalian telah menentukan tingkat kualitas kompres lalu pilih tombol Compress maka hasil foto yang telah di kompres pun akan terlihat pada bagian atas.Perbandingan ukuran file fotopun akan terlihat.

Kamu perlu tahu, banyak sekali manfaat mengkompress file foto, salah satunya saat kamu mengupload file ke hosting akan lebih cepat.

Ayoni Sulthon

SEO Strategist DomaiNesia, ask me all about SEO and Digital Marketing.


Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds