• Home
  • Tips
  • Kupas 7+ Alasan Mengapa Domain Com Cocok Digunakan dalam Bisnis!

Kupas 7+ Alasan Mengapa Domain Com Cocok Digunakan dalam Bisnis!

Oleh Ratna Patria

Domain menjadi hal yang penting kamu perhatikan saat kamu akan membuat website. Mengapa demikian? Karena domain menjadi identitas dari sebuah website, bagaimana pengguna melihat website mu, hingga bagaimana pengunjung bisa terhubung melalui website. Maka dari itu, memilih nama domain adalah hal yang cukup menjebak karena dibilang susah juga tidak namun dibilang mudah juga tidak.

Hanya saja kamu harus memilih nama domain yang mencerminkan website yang akan kamu buat, memiliki nama yang unik, namun tetap mudah untuk diingat oleh pengunjung. Nah sebelum membuat nama domain sebaiknya kamu melakukan beberapa step mulai dari riset pasar hingga menentukan nama yang sesuai.

Nah domain dilengkapi dengan ekstensi. Ekstensi ini yang biasa kita kenal dengan .com, .id, .co.id, .sch.id, dan masih banyak lagi. Namun di artikel kali ini DomaiNesia akan mengajak kamu untuk membahas mengapa domain com menjadi pilihan website raksasa di dunia. Penasaran apa alasannya? Sebelum itu lebih baik kita berkenalan dengan apa itu domain com. Yuk lanjut membahas!

mengapa domain com
Sumber: Envato

Domain Com adalah

Sebelumnya apa kamu sudah tau apa itu domain? Domain adalah sebuah alamat sebuah website yang berfungsi untuk membuka website. Jika diibaratkan maka domain adalah sebuah jalan yang akan kamu gunakan untuk menuju ke rumahmu. Nah domain ini memiliki berbagai ekstensi seperti yang sudah kita sebutkan sebelumnya.

Domain sendiri terbagi menjadi beberapa jenis, salah satunya yaitu Top Level Domain. Jika dilihat dari namanya, jenis domain ini memiliki tingkatan teratas di dalam internet. Yang termasuk dalam Top Level Domain yang populer yaitu domain com, domain org, domain edu, dan domain net.

Domain com adalah domain yang paling populer digunakan saat ini untuk beberapa kebutuhan seperti email hingga website bisnis. Domain ini ternyata sudah cukup tua loh DomaiNesian! Karena domain com adalah domain yang pertama kali didirikan di tahun 1985 oleh Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN).

Berarti umurnya sudah sekitar 37 tahun! Bahkan domain com ini menjadi domain pertama dan terpopuler hingga saat ini. Domain com adalah domain yang diambil dari kata commercial. Dari namanya saja sudah bisa kita tebak ya jika domain com digunakan untuk pelaku bisnis. Lalu mengapa domain com populer? Apa alasannya? Tenang, kita akan membahas mengapa domain com ini cukup populer.

Baca Juga : Domain Murah DomaiNesia

Mengapa Domain Com Populer?

Diantara banyaknya pilihan domain, domain com adalah domain yang bisa dibilang sangat populer. Apa alasan dibalik kepopulerannya?

1. Pendaftaran yang bisa dilakukan secara mudah dan dilokasi mana saja

Alasan pertama yang mengapa domain com populer yaitu karena domain ini mudah untuk melakukan pendaftaran. Tidak seperti domain lain, misalnya saja saat kamu ingin membeli domain .nyc berarti kamu harus memiliki bukti bahwa kamu memang tinggal di New York City dan saat ingin membeli domain .ca kamu juga harus bisa membuktikan bahwa kamu benar-benar tinggal di Kanada.

Hal ini berbeda jika kamu ingin membeli domain .com karena kamu hanya tinggal memilih domain yang sesuai, lalu melakukan pembayaran, dan domain com sudah menjadi milikmu. Jadi bisa disimpulkan bahwa domain com digunakan untuk siapa saja dan dimana saja.

mengapa domain com
Sumber: Envato

2. Domain yang mudah untuk diingat dan familiar

Ditengah kepopulerannya, domain com adalah domain yang mudah untuk diingat. Hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa domain com banyak digunakan pada website di seluruh dunia. Domain com dipilih karena sangat familiar maka dari itu berbanding lurus dengan ingatan para pengunjung bahwa domain ini menjadi domain yang terpercaya. Jika kamu sebagai pengguna maka yang terlintas dipikiran kamu yaitu website dengan domain com kan? 

3. Memiliki harga yang terbilang terjangkau

Faktor harga menjadi hal yang dipertimbangkan oleh kebanyakan orang dalam memilih produk atau jasa yang akan digunakan. Jika kamu mencari nama domain dengan harga terjangkau maka domain com adalah jawabannya. Alasan mengapa domain com memiliki banyak pengguna yaitu karena memiliki harga yang terbilang terjangkau jika dibandingkan dengan domain yang lain.

Nah, jadi nggak ada alasan lagi buat kamu untuk membangun website karena dana yang minim! Meskipun populer, namun domain com memiliki harga yang lebih rendah loh! Kamu bisa menggunakan layanan domain murah, dengan merogoh kocek sebesar Rp 115.000 saja perbulan kamu sudah bisa menikmati layanan domain com dari DomaiNesia!

4. Bertaraf internasional

Domain com digunakan untuk semua orang di dunia, berarti domain com sudah bertaraf internasional dong! Domain com adalah domain yang dapat digunakan oleh siapapun dan dimanapun tanpa terkecuali jadi domain ini bersifat netral tanpa adanya batasan lokasi.

5. Meningkatkan kepercayaan

Domain bisa dikatakan sebagai identitas suatu perusahaan atau bisnis karena akan mempengaruhi tingkat kepercayaan pelanggan terhadap perusahaan. Jadi untuk memilih nama domain tidak boleh sembarangan. Domain com adalah domain yang memang diperuntukkan untuk bisnis, jadi jika sebuah bisnis atau perusahaan menggunakan domain com maka website tersebut akan terasa lebih “resmi”. Banyak penipuan yang mengatasnamakan sebuah perusahaan dengan membuat domain perusahaan alternatif, maka dari itu kehadiran domain com ini menjadi alasan mengapa domain com adalah domain yang terpercaya.

mengapa domain com
Sumber: Envato

6. Ramah terhadap SEO

Ramah terhadap SEO menjadi salah satu alasan juga mengapa domain com adalah domain yang banyak digunakan oleh pemilik website di dunia. SEO adalah kependekan dari Search Engine Optimization yang berarti upaya yang dilakukan untuk optimasi website agar memiliki peringkat teratas pada mesin pencarian. Dengan begitu berarti pengguna internet dapat mudah menemukan website kamu.

Domain com adalah domain yang bisa diakses oleh seluruh orang di dunia tanpa terkecuali. Dengan hal itu berarti domain com bisa muncul di berbagai search engine di lokasi manapun penggunanya mengakses. Membuat situs lebih mudah ditemukan pada mesin pencarian.

7. Peluang yang terbuka lebar saat mengajukan adsense

Reputasi website yang menggunakan domain com saat ini lebih baik jika dibandingkan dengan ekstensi domain lain dari segi performa. Hal tersebut menjadi alasan mengapa domain com memiliki peluang besar saat mengajukan adsense. Hal itu didasari karena domain com adalah domain yang mudah terindeks pada mesin pencarian seperti Google yang berarti banyak pengunjung yang bisa mengakses website tersebut. 

8. Populer digunakan

Menurut hasil penelitian menunjukkan bahwa domain com adalah domain yang paling banyak digunakan. Terutama domain com digunakan untuk berbisnis. Mencapai angka 46,7% website di seluruh dunia yang menggunakan domain ini, yang kemudian disusul dengan domain org dengan angka 5,2%.

mengapa domain com
Sumber: Envato

Baca Juga: 6 Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Kartu Nama

Sudah Tahu kan Mengapa Domain Com Sangat Populer?

Domain com adalah ekstensi domain yang paling populer namun tetap memiliki harga yang paling rendah jika dibandingkan dengan ekstensi yang lain. Banyak ekstensi domain yang bisa kamu gunakan seperti .net, .co.id, .id, dan masih banyak lagi.

Namun domain com memiliki banyak kelebihan seperti ramah terhadap SEO, memiliki peluang besar jika mendaftarkan adsense, bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan, memiliki harga yang murah, hingga bertaraf internasional. Lalu apakah kamu tertarik menggunakan domain com? Domain com digunakan untuk kamu yang berbisnis jadi kamu bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan mu!

Ada strategi yang bisa kamu terapkan jika ingin menggunakan domain com adalah dengan membeli dua domain yang memiliki nama yang hampir mirip, misalnya website utama kamu beralamat di rumahkreasi.com lalu domain kedua kamu yaitu rumahkereasi.com. Mengapa seperti itu? Hal tersebut bisa kamu terapkan agar pengunjung yang salah mengakses alamat website kamu tetap bisa membuka website yang ingin dituju. Bagaimana apakah kamu tertarik menggunakan domain com dengan segala kelebihannya?

Ratna Patria

Hi! Ratna is my name. I have been actively writing about light and fun things since college. I am an introverted, inquiring person, who loves reading. How about you?


rayyan
December 29, 2022

terima kasih,n sangat membantu

Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Pindah Ke DomaiNesia

Tertarik mendapatkan semua fitur layanan DomaiNesia? Dapatkan Diskon Migrasi 40% serta GRATIS biaya migrasi & setup

Ya, Migrasikan layanan Saya!

Hosting Murah

This will close in 0 seconds